Faktajurnalisnews.com || KOTA BATU – Guna menghindari terjadinya hambatan arus lalu lintas, petugas Pos Pam Pendem membantu mendorong mobil warga yang tengah mogok di jalan simpang tiga Ir.Soekarno, Jumat (12/04/24).
Mobil didorong personel Polres Batu yang tengah melaksanakan Pengamanan Operasi Ketupat Semeru 2024 hingga mobil sampai menyala.
Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin melalui Kasihumas Polres Batu Ipda Trimo mengatakan bahwa aksi membantu mendorong mobil ini merupakan salah satu wujud pelayanan prima Kepolisian kepada masyarakat yang membutuhkan pertolongan.
“Langkah itu dilakukan, untuk menghindari agar tidak terjadi kemacetan kendaraan akibat adanya kendaraan yang mogok di tengah jalan yang mulai ramai.”ucap Ipda Trimo, Senin (15/4).
Menurutnya melayani masyarakat sudah menjadi tugas Kepolisian terlebih kepada masyarakat yang sedang kesusahan.
“Tidak jarang mobil mengalami mogok di jalan karena berbagai kondisi, terutama pada musim liburan seperti sekarang ini,”terang Ipda Trimo.
Ia juga menghimbau kepada Masyarakat yang akan menikmati libur lebaran di Kotta Wisata Batu agar tetap memperhatikan arahan petugas pada jalur yang padat.
“Kami sudah siapkan jalur alternatif dan juga rekayasa lalulintas untuk mengurai kepadatan, jadi kami harap Masyarakat ikuti arahan petugas saat terjadi kepadatan lalulintas,”pungkasnya. (*)